~~*~
Phil Hart (34 thn), seorang pria asal Melbourne, berhasil mengabadikan kondisi danau Gippsland di Victoria, Australia, dalam keadaan bercahaya warna biru di malam hari. Cahaya tersebut dihasilkan oleh reaksi kimia yang disebut bioluminescence, yang terjadi secara alami ketika mikro-organisme di air terganggu. Mikro-organisme yang dimaksud adalah Noctiluca Scintillans, biasa disebut Sea Sparkle (Kilau Laut), yaitu spesies dinoflagellata non-parasit yang hidup di laut yang mengeluarkan bioluminescence. Bioluminescence adalah produksi dan emisi cahaya oleh organisme hidup.
Foto-foto tersebut diambil pada musim panas 2008/2009 (Desember 2008 – Januari 2009). Dipercaya, kombinasi peristiwa kebakaran di Victoria pada 2006 dan banjir pada 2007 mengakibatkan meningkatnya jumlah nutrisi di danau itu yang menjadi sumber makanan Noctiluca Scintillans.
“Rasanya seperti sedang bermain dengan cat radioaktif”, ucap Phil.
Sumber: www.philhart.com; www.dailymail.co.uk; http://serbaneka.com/2011/danau-yang-bercahaya-di-malam-hari/
5 komentar:
keren warna danaunya mas, neonblue, tapi sayanya cuma ada di luar negeri
@ Rizkyzone.com : ia mas..., hehehe... terima kasih Mas Rizky
salam sahabat
wah luar biasa yach ini kalau siang sudah berubah lagi tuh warnanya yach
oh iya saya sibuk dan mungkin harus keluar dari dunia ngeblog,maaf jika selama ini saya salah kata terhadap anda,terima kasih
@ Dhana/戴安娜 : ia Gan danaunya indah ini luarbiasa, tidak ada Gan salah kata dengan ane.... salam persahabatan selalu ya, tks kedatangannya dan komentarnya Gan
mantab mas, o y link mas dah tak pasang . Klo bisa tukeran link nya dikasih di sidebar aja mas
Posting Komentar